Wednesday, May 21, 2008

webon Lycos penyedia layanan webhosting Trypod dan Angelfire baru saja meluncurkan layanan webhosting dan pembangun website baru yaitu Webon. Layanan ini dapat digunakan secara gratis dan website atau blog yang dibuat akan mendapat alamat .webonsite.com. Pengguna dapat pula mengupgrade ke Webon Personal Plan dengan biaya $8,95 per bulan dan akan mendapat nama domain untuk pengalamatannya.

Site builder yang disediakan oleh Webon ini menarik. Ada beberapa kits untuk membangun jenis website yaitu Blog, Photo Album, Personal Site, Travelogue, Wedding, dan Basic. Antar muka site builder-nya sendiri cukup intuitif, pengguna seperti langsung mengedit pada tampilan sebenarnya, elemen-elemen website yang dapat tinggal drag and drop, pilihan template/style dan add-on yang dapat digunakan, serta kemudahan lainnya yang memungkinkan pengguna yang tidak mempunyai pengetahuan HTML pun sudah dapat menggunakannya.
=====================================
Page copy protected against web site content infringement by Copyscape

0 Comments: